Kamis, April 25, 2024
BerandaBerita DuniaJalinan Persahabatan dengan Serigala Buas

Jalinan Persahabatan dengan Serigala Buas

Internasional, balipuspanews.com – Memelihara binatang di rumah memang wajar. Ada yang suka dengan anjing, kucing, kelinci, burung dan binatang kecil dan menggemaskan lainnya. Ada teman di rumah yang bikin bahagia memang menyenangkan ya!

Tapi keluarga di Belarusia ini aneh bin ajaib. Mereka memelihara serigala loh! Mereka tinggal di desa Zacherevye, 250 kilometer sebelah utara Minsk. Di sana memang dingin dan juga kerap bersalju serta hutannya menjadi habitat dari serigala buas dan melolong di malam hari.

Anak dari keluarga ini yaitu Alisa Selekh pertama kali melihat serigala ini saat masih bayi dan ingin mengadopsinya. Kedua orang tuanya tentu kaget, mengingat hewan ini buas dan sangat berbahaya.

Namun berkat keyakinan dan juga kasih sayang, serigala itu kini sudah bertumbuh besar dan jinak loh! Serigala yang udah dipelihara sejak tahun 2009 ini jadi seperti binatang peliharaan layaknya anjing yang bisa dipeluk dan diajak bermain. Karena tidak tumbuh di alam bebas, walau punya naluriah buas tapi bisa dikendalikan.

BACA :  Touring Kebudayaan Borobudur to Berlin, Ketua MPR RI Dorong Suburkan Toleransi dan Perdamaian

Hingga hari ini, keluarga ini merawat dua ekor serigala yang ukuran tubuhnya sudah mulai membesar. Mereka tinggal di sebuah kandang, diikat dan sesekali diajak bermain. Dua binatang bertaring ini juga tidak seperti serigala lain, lebih tenang, jinak dan bisa bermain. Apakah Anda juga berani memelihara binatang sebuas serigala ini? (Berbagai sumber)

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular