Jumat, Maret 29, 2024
BerandaKlungkung4 Warga Desa Takmung Digigit Anjing Rabies

4 Warga Desa Takmung Digigit Anjing Rabies

SEMARAPURA, balipuspanews.com – Kasus gigitan anjing rabies kembali terjadi di Gumi Serombotan, kali ini dialami oleh 4 warga Desa Takmung, Klungkung.

Kadis Pertanian Klungkung, Ida Bagus Juanida ketika dikonfirmasi balipuspanews.com mengatakan kejadian tersebut terjadi berselang antara Minggu (10/1/2020) dan Senin (11/1/2020) lalu dan ternyata dari hasil pemeriksaan Hasil lab diketahui dan menunjukan anjing itu positif rabies.

Juanida menjelaskan dimana awal mula anjing yang dipelihara warga tersebut itu dipungut di Satra sekira 2 bulan lalu. Lalu dipelihara, dan seminggu lalu pemelihara pindah ke Desa takmung.

“Setelah pindah, anjing ini lalu kebetulan lepas. Lalu mengigit dua orang pemeliharanya dan dua orang tetangganya sehingga total yang digigit karena anjing rabies tersebut ada 4 orang,” ujar Juanida.

Setelah kejadian itu Dinas Pertanian Klungkung melalukan eliminasi, dan vaksinasi disekitar lokasi gigitan anjing rabies tersebut.

“Kami telusuri. Ada anjing yang kami eliminasi juga untuk mencegah meluasnya rabies,” jelas Ida bagus Juanida.

Penulis/Editor : Roni/Budiarta

BACA :  Lembaga Layanan Publik Diminta Optimalisasi Penggunaan Medsos Dalam Upaya Implementasi Keterbukaan Informasi Publik
RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular