Selasa, Maret 19, 2024
BerandaKarangasemBatu Berat 4 Ton Menggelinding, Rumah Milik Pegawai LPD Klungah Rusak...

Batu Berat 4 Ton Menggelinding, Rumah Milik Pegawai LPD Klungah Rusak Parah

SIDEMEN, balipuspanews.com – Batu dengan berat 4 ton menggelinding serta  menghantam rumah milik I Nengah Nila (45) di Bukit Sedang, Dusun Klungah Desa Wisma Kertha, Kecamatan Sidemen Kabupaten Karangasem tengah malam pada hari Minggu (31/5/2020) pukul 23.20 wita

Akibat kejadian ini rumah ukuran 6X12 meter milik pegawai LPD Klungah ini jebol.

Berdasarkan informasi dikumpulkan kejadian itu dipicu dari hujan turun cukup deras dari wilayah Bukit Sandang dusun klungah Desa Wisma Kertha, Kecamatan Sidemen.

Kemudian sekitar pukul 23.10 wita I Nengah Nila, I Ketut Suda dan beberapa keluarga ada yang belum tidur masih bercerita.

Tiba- tiba suara  pohon jatuh disebelah rumah dan serentak I Ketut Suda membangunkan keluarga yang sudah tidur dan pada waktu yang bersamaan sebuah batu yang posisinya berada di sebelah atas rumah dengan jarak kurang lebih 25 meter menggelinding seketika menghantam bangun rumah tepatnya di kamar I Ketut Suda yang mengakibatkan kamar tersebut jebol.

Lokasi merupakan daerah perbukitan yang struktur tanahnya lembut dibagian atas dan keras di bagian bawah sehingga air hujan tidak terserap ke bawah.

BACA :  15 Personel Satresnarkoba Polres Karangasem Dapat Penghargaan

Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini kerugian Rp. 45 juta yang membuat
Tembok rumah jebol dan retak serta
atap rumah jebol/rusak.

Hingga saat ini belum ada laporan resmi terkait kejadian ini.

Penulis/Editor : Putu Artayasa

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular