Berikan Bantuan Dana, Ketua DPRD Berharap Banyak Muncul Generasi Muda Tangguh dan Memberi Inspirasi Positif di Badung

Penyerahan bantuan oleh Ketua DPRD Badung, Putu Parwata dilakukan secara simbolis di ruang kerjanya, gedung DPRD Badung, Senin (20/3/2023)
Penyerahan bantuan oleh Ketua DPRD Badung, Putu Parwata dilakukan secara simbolis di ruang kerjanya, gedung DPRD Badung, Senin (20/3/2023)

BADUNG, balipuspanews.com – Ketua DPRD Badung I Putu Parwata terus memberikan support kepada generasi muda Badung. Kali ini, Yowana Bineka Nusa Kauh Dalung Permai yang diglontor bantuan dana saat perayaan ulang tahun sekaa taruna tersebut.

Berikan Bantuan Dana, Ketua DPRD berharap Banyak Muncul Generasi Muda Tangguh dan Memberi Inspirasi Positif di Badung

Putu Parwata berharap, generasi muda tumbuh kuat dan solid serta bisa memberi inspirasi kepada yang lainnya.

Penyerahan bantuan oleh Ketua DPRD Badung, Putu Parwata dilakukan secara simbolis di ruang kerjanya, gedung DPRD Badung, Senin (20/3/2023).

“Pada prinsipnya kita selalu memberikan satu motivasi positif kepada generasi muda,” katanya.

Lebih lanjut, Politisi asal Desa Dalung ini menuturkan memberikan bantuan senilai Rp 5 juta untuk menambah kekurangan dalam acara pentas budaya yang nantinya akan digelar.

Baca Juga :  DPRD Badung Mengucapkan Selamat Memperingati Hari Lahir Pancasila

“Kami harapkan apa yang akan bisa kita lakukan sama-sama. Kita kerjasama dengan baik,” harapnya.

Dirinya mengakui Pemerintahan Kabupaten Badung bersama-sama dengan bapak Bupati Badung akan selalu memberikan perhatian kepada yowana atau generasi muda.

Penulis: Kadek Adnyana

Editor: Oka Suryawan