Kamis, April 25, 2024
BerandaGianyarBPBD Gianyar tetap Waspadai Bencana Tsunami Pantai Selatan

BPBD Gianyar tetap Waspadai Bencana Tsunami Pantai Selatan

GIANYAR, balipuspanews.com -Tim BPBD Kabupaten Gianyar membagi menjadi kawasan rawan bencana yaitu kawasan rawan tanah longsor adalah kawasan atas atau dataran tinggi, kawasan rawan tanah longsor di tengah, dan kasasan gawat (urgent) di kawasan pesisir pantai.

“BPBD kabupaten Gianyar membagi menjadi tiga kawasan rawan bencana yaitu rawan tanah longsor di kawasan atas, rawan banjir di kawasan tengah, dan gelombang tinggi serta tsunami di kawasan pesisir pantai,” kata Kepala BPBD Kabupaten Gianyar, Anak Agung Oka Dingjaya saat dikonfirmasi, Sabtu (19/1)

Ia mengatakan untuk kesiapan armada, tim dari BPBD kabupaten Gianyar sudah menyiapkan beberapa armada yaitu mobil pick up, truk, dan alat berat.

“Kami sudah menyiapkan beberapa armada yaitu, mobil pickup, truk, dan juga alat berat,” ucapnya.

Ia menjelaskan banyaknya bencana alam yang terjadi di Kabupaten Gianyar pada akhir-akhir ini membuat kewaspadaan masyarakat, untuk menanggulangi perihal tersebut petugas BPBD Kabupaten Gianyar mengklaim siap 24 jam untuk menanggulangi bencana di Kabupaten Gianyar.

“Kami dari tim BPBD Kabupaten Gianyar siap 24 jam dalam menanggulangi bencana alam, kami memiliki 44 orang anggota yang dibagi menjadi beberapa ship dan siap bertugas 24 jam,” ungkapnya. (banaspati/bpn/tim)

BACA :  Sukses Meraih Predikat WBK, Polres Gianyar Kini Menuju WBBM
RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular