Giri Prasta Akan Lakukan Perubahan APBD Badung Terkait COVID-19

Bupati Badung, Giri Prasta ungkap akan ada perubahan APBD saat menghadiri Karya Wraspati Kalpa, Melaspas, Mendem Pedagingan Ngenteg Linggih Pedudusan Alit di Pura Dalem Desa Adat Angantiga Desa Petang, Sabtu (09/01/2021)
Bupati Badung, Giri Prasta ungkap akan ada perubahan APBD saat menghadiri Karya Wraspati Kalpa, Melaspas, Mendem Pedagingan Ngenteg Linggih Pedudusan Alit di Pura Dalem Desa Adat Angantiga Desa Petang, Sabtu (09/01/2021)

BADUNG, balipuspanews.com – Disela menghadiri Karya di Pura Dalem Desa Adat Angantiga, Petang, Sabtu (09/01/2021), Bupati Badung Nyoman Giri Prasta menyatakan akan segera melakukan perubahan atas APBD Kabupaten Badung tahun 2021 dengan menerapkan skala prioritas penggunaan APBD Badung.

Perubahan tersebut adalah upaya pemerintah Kabupaten Badung menyikapi kondisi pandemi Covid-19. Dimana saat ini dalam rangka mempercepat pemulihan kesehatan dan ekonomi masyarakat, dengan mensukseskan program vaksinasi gratis untuk seluruh masyarakat Badung.

Giri Prasta menyebutkan bahwa hal itu berkaitan dengan menyiapkan alkes dan nakes yang dibutuhkan dalam pelaksanaan vaksin Covid-19 gratis yang digulirkan pemerintah pusat.

“Di samping itu pula untuk mempercepat pemulihan sektor ekonomi, kami akan menggelontorkan dana stimulus dalam upaya penguatan UMKM,” katanya seraya mengingatkan masyarakat agar di masa sulit seperti saat ini rasa bakti kepada Ida Sang Hyang Widhi tidak boleh luntur.

Baca Juga :  Sekelompok Pemuda di Buleleng Diduga Lakukan Pengeroyokan

Pada kesempatan tersebut Bupati selaku kepala daerah ngaturang punia sebesar Rp. 450 juta untuk keberlangsungan Karya dan disambut baik disertai ucapan terima kasih oleh Prawartaka Karya.

Penulis : Ayu Diah

Editor : Oka Suryawan