BULELENG, balipuspanews.com – Proses vaksinasi tahap kedua telah dilakukan oleh Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Gede Supriatna bertempat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Buleleng, Jumat (19/2/2021) pagi. Dalam proses vaksinasi tahap dua ini Supriatna sama sekali tidak terlihat ragu menjalani tahapan vaksinasi tersebut.
Ketua Dewan Asal Desa Tejakula ini sebelumnya telah melaksanakan vaksinasi pertama tepat pada tanggal (5/2/2021) di lokasi yang sama tanpa ada kendala apapun. Berselang dua Minggu tepanya hari ini dirinya kembali menjalani Vaksinasi tahap kedua tanpa ada kendala berarti.
“Vaksin kedua ini tidak ada hal-hal yang berbeda dari dulu biasa terus tidak ada masalah juga, kemudian kedepan saya berharap setelah vaksin kedua ini saya bisa terhindar dari Covid-19,” katanya usai melaksanakan vaksinasi tahap kedua di RSUD Buleleng.
Ketua DPRD dua periode ini pun masih berharap agar masyarakat tetap jangan merasa khawatir terkait vaksinasi yang nantinya direncanakan akan dilakukan secara masal diseluruh Indonesia. Bahkan hal itu diharapakan bisa terwujud agar minimal 70 persen masyarakat Indonesia bisa tervaksin di tahun 2021.
“Saya tetap berharap kepada masyarakat tidak perlu khawatir tentang vaksinasi dan mari kita sukseskan program vaksinasi,” tandasnya.
Penulis : Nyoman DarmaÂ
Editor : Oka Suryawan