Kamis, Maret 28, 2024
BerandaKlungkungKNPI Klungkung Perjuangkan Klungkung Masuk Kabupaten Layak Pemuda

KNPI Klungkung Perjuangkan Klungkung Masuk Kabupaten Layak Pemuda

Semarapura,balipuspanews.com- KNPI Klungkung komit memperjuangkan kabupaten Klungkung sebagai daerah layak pemuda sebagaimana dicetuskan oleh bupati Klungkung Nyoman Suwirta. Untuk memuluskan langkah tersebut, wadah generasi muda itu menggelar rapat dengan seluruh jajaran kepemudaan Klungkung Minggu ( 2/12/2018).

Sementara itu Ketua Tim Dewa Ayu Diah Tri Paramita didampingi Ketut Putra Bagawatra mernjelaskan keinginan ini berawal dari keinginan Bupati Klungkung Nyoman Suwirta agar KNPI pro aktif menjadi corong kepemudaan di Klungkung dengan bersinergi dengan seluruh organisasi kepemudaan seperti Karang Taruna.

Yang menjadi latar belakang hal adalah adanya realita pemuda memiliki hak mendapatkan pembinaan dari pemerintah dan turut berkontribusi dalam pembangunan di Kabupaten Klungkung.

“ Berdasarkan keinginan tersebutlah maka KNPI Klungkung berinisiatif mendorong Ranperda Kepemudaan di KLungkung ini perlu digodok segera dengan membentuk Tim untuk mewujudkan keinginan mulia tersebut,”beber Dewa Ayu Diah Paramita yang juga putri Tokoh Golkar Klungkung Dewa Widiasa Nida.

Disebutkan dalam Fokus Diskusion Group ini berharap dengan terwujudnya Ranperda Kepemudaan Klungkung ini yang mengatur peran pemerintah dalam membina kepemudaan di Kabupaten Klungkung seperti memberikan pelayanan,akses dan anggaran yang diperlukan untuk menopang kegiatan kepemudaan di Kabupaten Klungkung.

BACA :  Harga Bahan Pokok di Nusa Penida Mengalami Kenaikan, Kapolres AKBP Umar Cek Gudang Sembako di Klungkung

“ Nantinya Konsep Ranperda Kepemudaan ini menjadi payung hukum bagi kegiatan kepemudaan di Kabupaten Klungkung jika nantinya Perda Kepemudaan ini terwujud,”jelas Dewa Ayu Paramita lebih jauh.

Untuk itu lebih memaksimalkan Tim yang dibentuk berupaya menggelar rapat konsolidasi KNPI KLungkung untuk menyatukan persepsi Perda Pemnuda. Selanjutnya akan menindak lanjuti dengan Bidang Kepemudaan Disbudpora Kabupaten Klungkung untuk menyampaikan permasalahan dan kekuatan KNPI,disamping melalui  Focus Group Discusion dengan harapan mnyerap aspirasi kelompok pemuda dan Pemerintah terkait rencana Pembuatan Perda Pemuda di KLungkung ini.

“ Nantinya kita akan melaksanakan Raker dengan DPRD KLungkung guna menyampaikan aspirasi dari KNPI KLungkung serta meminta komtmen DPRD KLungkung menyikapi keinginan KNPI KLungkung ini sebagai wadah organissasi Kepemudaan yang resmi ditanah air,” jelas Dewa Ayu Paramita saat memimpin rapat  Tim untuk berencana  menyampaikan aspirasi  agar Perda Pemuda di Klungkung bisa masuk Prolegda tahun 2019 ini.

Ketua KNPI Klungkung AA Indra Prayoga digedung Pemuda Klungkung menyebutkan, cita- cita mulia ini sesuai harapan Bupati Klungkung Nyoman Suwirta untuk bisa segera mewujudkan Kabupaten Klungkung sebagai kota layak Pemuda. KNPI proaktif berjuang dengan membentuk panitia tim dan  masuk Prolegda tahun 2019 di DPRD Klungkung. (Roni)

BACA :  Pemkab Klungkung Ngaturang Bakti Pengayar di Pura Agung Besakih
RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular