Sabtu, April 20, 2024
BerandaGianyarParta Masih Berpeluang, Launching Paket AMAN Belum Permanen

Parta Masih Berpeluang, Launching Paket AMAN Belum Permanen

Gianyar, balipuspanews.com – Launching paket pasangan I Made Agus Mahayastra dan Anak Agung Ngurah (AMAN) belum permanen menjelang Pilkada tahun 2018 mendatang, karena gong terakhir ada pada rekomendasi Ketua Umum PDIP, Ibu Megawati Soekarno Putri.

“Launching belum permanen, masih menunggu rekomendasi dari Ibu Mega,” kata Sekretaris DPC PDIP, I Wayan Tagel Winarta ketika ditemui di Kantor DPC PDIP, Buruan, Blahbatuh, Gianyar, Rabu (3/5).

Ia mengatakan sampai saat ini semua kader PDIP termasuk I Nyoman Parta masih berpeluang untuk disurvey serta mendapatkan rekomendasi.

Jadi menurutnya sebelum rekomendasi turun apapun bisa terjadi.

“Semua kader masih memiliki kesempatan untuk mendapatkan rekomendasi, ” jelasnya.

Cuman saat ini, kata politisi yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Gianyar ini mengatakan pasangan AMAN yang telah dilaunching diberikan kesempatan untuk berkreatifitas serta mensosialisasikan diri ke tengah -tengah masyarakat Gianyar.

Dari hasil sosialisasi paket AMAN, nantinya akan dinilai oleh DPD dan DPP PDIP, bahkan akan disurvey seberapa jauh elektibilitasnya.

“Kalau rekomendasi sudah turun suka tidak suka harus dimenangkan,” jelasnya.

BACA :  Tinjau Bencana Longsor Toraja, Menko PMK: Pemerintah Segera Relokasi Pemukiman Warga

Lebih jauh, jelas Tagel saat ini pihaknya masih melakukan pemantapan langkah diinternal untuk menyikapi Pilkada dan Pilgub

“Saat ini kami menyiapkan laporan -laporan serta serapan aspirasi,” jelasnya.

Begitu juga penyikapan soal Alat Kelengkapan Dewan (AKD) yang saat ini dikuasai oleh anggota DPRD non PDIP, dimana nantinya diisukan mengkrucut guna mencalonkan salah satu kandidat, pihaknya masih melakukan kajian.
“Mereka itu teman di dewan bukan musuh, masih ada waktu melakukan pendekatan serta koalisi,” ujarnya.

Sebab sampai saat ini, pihaknya mengakui tidak bisa bekerja sendiri dalam membangun Gianyar pada khususnya dan Bali pada umumnya.
Maka sangatlah penting koalisi itu diwujudkan.

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular