Jumat, April 26, 2024
BerandaBadungPerluasan Sudah Dikaji, Managemen Bandara Tampik Ombak Rif Kuta Terancam Rusak

Perluasan Sudah Dikaji, Managemen Bandara Tampik Ombak Rif Kuta Terancam Rusak

BADUNG, balipuspanews.com – Managemen Ngurah Rai membantah akan terjadi kerusakan gelombang utamanya gelombang RIF di pantai Kuta akibat perluasan Bandara Internasional Bandara Ngurah Rai, Kuta, Bali.

BERITA TERKAIT : 

“Tidak ada sekalipun niat kami untuk menutup diri ataupun merusak lingkungan karena kami sudah ada kajiannya,” kata Arie Ahsanurrohim, Communication and Legal Manager PT Angkasa Pura Kantor Cabang Bandara Internasional Ngurah Rai menanggapi pernyataan anggota DPRD Badung, I Nyoman Graha Wicaksana Rabu (21/8/2019).

Ia mengatakan pada prinsipnya pihaknya memahami dari awal pihaknya sangat membuka komunikasi dan melakukan paparan dan sosialisasi kepada desa penyangga termasuk desa adat Tuban dan desa adat Kelan.

“Untuk kuta memang sedikit berbeda karena saat itu masih terjadi transisi Bendesa adat yang baru sehingga kami diberikan saran oleh beberapa tokoh untuk menunggu Bendesa adat yang baru,” ujarnya

Sedangkan mengenai kontribusi, pihaknya sudah melakukan komunikasi yang baik dengan banjar segara dimana  banjar tersebut merupakan wilayah yang berpapasan atau berhimpitan langsung dengan Bandara.

BACA :  Persiapan Naik Haji Tingkat Kabupaten, Kementerian Agama Sowan dengan Ketua DPRD Badung

“Ke depan dengan  situasi dan koordinasi yang baik tidak ada lagi miss komunikasi ataupun hal yang ditutupi. Soal kontribusi pajak ataupun lainnya kami sudah melakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, tidak bisa keluar dari situ,” jelasnya. (art/bpn/tim)

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular