Jumat, Maret 29, 2024
BerandaGianyarTabrak Truk Mogok di Jalan Raya Celuk, Pengendara Motor Tewas

Tabrak Truk Mogok di Jalan Raya Celuk, Pengendara Motor Tewas

GIANYAR, balipuspanews.com – Tidak melihat kendaraan truk fuso yang tengah mogok di bahu jalan, seorang pengendara sepeda motor tewas setelah menabrak bagian blakang truk di kawasan Jalan Raya Celuk, Banjar Mukti, Desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Gianyar, Jumat (2/9/2022) pukul 22.30 WITA.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, kejadian tersebut bermula saat sebuah sepeda motor Yamaha Freego dengan nomor polisi DK 5537 KBE yang dikendarai oleh Ni Nyoman CMI,44, datang dari arah timur menuju ke barat.

Sedangkan sebuah mobil truk Fuso dengan nomor polisi DK 8176 BZ tengah dalam posisi berhenti di sebelah selatan jalan sedang menunggu bengkel untuk memperbaiki kendaraan yang sedang mogok. Setibanya di TKP, pengendara sepeda motor Yamaha Freego tidak memperhatikan kendaraan mobil truk Fuso yang tengah mogok.

Tabrakan pun tidak bisa dihindarkan. Sepeda motor yang dikendarai oleh korban menabrak pegangan lampu bagian belakang sebelah kanan hingga masuk ke bawah kolong truk.

Korban pengendara sepeda motor Ni Nyoman CMI,44, asal Desa Blahbatuh, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar yang mengalami luka-luka langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Primagana Batubulan hingga dinyatakan meninggal dunia.

BACA :  Mahasiswa Sulap Limbah Tahu dan Kotoran Sapi Jadi Biogas dalam Waktu Singkat

Kanit Lantas Polsek Sukawati, AKP I Made Weta, Sabtu (3/9/2022) membenarkan peristiwa tersebut.

“Ya, benar, korban dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut,” tandasnya.

Penulis : Ketut Catur

Editor : Oka Suryawan 

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular