Jumat, Maret 29, 2024
BerandaBadungTinggi 121 Meter,  GWK Kalahkan Patung Liberty Amerika 

Tinggi 121 Meter,  GWK Kalahkan Patung Liberty Amerika 

Badung,  balipuspanews. com- Ketinggian patung Garuda Wisnu Kencana mengalahkan Patung Liberty Amerika Serikat, keseluruhan Patung GWK menjulang dengan total ketinggaian 121 meter, berdiri di atas sebuah bangunan pedestal setinggi 46 meter

Hal ini disampaikan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meresmikan mahakarya anak bangsa Patung Garuda Wisnu Kecana (GWK) di Ungasan, Jimbaran Badung, Sabtu (22/9).

“Patung ini akan selalu menjadi kebanggaan anak bangsa dengan keberhasilan sebagai karya patung terbesar dari tembaga dan tertinggi ketiga dunia, ” katanya.

Dengan bentang sayap mencapai lebar 64 meter, ikon landmark termegah di Bali ini berdiri gagah di puncak bukit Ungasan, di dalam kawasan GWK Cultural Park.

Kemegahan itu sebagai tapak negara Indonesia menjadi bangsa yang besar dari kebranian putra-putra tanah air mewujudkan impiannya.

“Berkat seorang yang berkeyakinan besar, selama 28 tahun baru bisa GWK berdiri dan itu akan menjadi inspirasi karya-karya lainnya,” ungkapnya.

Pembangunan itu berhasil memadukan budaya, sains dan teknologi.

Upaya itu sebagai usaha menjaga kebudayaan dengan kemajuan teknologi yang begitu pesat.

BACA :  Bahas Ranperda Pungutan Pajak Berbasis Digital, Dewan Sebut Perlu Penyelarasan

Hal itu membuktikan bangsa Indonesia tidak hanya mewariskan karya peradaban yang menajubkan, namun telah berhasil mengukir sejarah baru.

Untuk itu, pihaknya mendorong para seniman berani bermimpi besar dengan adanya karya-karya baru yang selalu memerikan inspirasi.

“Seniman tetap berkreasi untuk memperkaya peradaban bangsa Indonesia,” jelasnya.  (art/bpn/tim)

 

 

 

 

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular