Kamis, Maret 28, 2024
BerandaBadungWabup Badung Buka Puasa Bersama di Masjid Agung Ibnu Batutah Puja Mandala

Wabup Badung Buka Puasa Bersama di Masjid Agung Ibnu Batutah Puja Mandala

BADUNG, balipuspanews.com – Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa mengikuti acara buka puasa bersama di Masjid Agung Ibnu Batutah Puja Mandala, Kuta Selatan, Sabtu (1/5/2021).

Acara turut dihadiri oleh Camat Kuta Selatan I Ketut Gede Artha beserta unsur Tripika, Lurah Benoa Wayan Karang Wibawa, Pengurus Masjid dan Mushola se-Kuta Selatan, serta umat Muslim setempat.

Dalam kesempatan tersebut Suiasa selaku Wakil Bupati menyerahkan bantuan kepada anak yatim sebesar Rp 5 Juta yang diterima langsung oleh Ketua Panitia Haji Mulyono.

Wakil Bupati Badung ini dalam sambutannya sangat mengapresiasi kebersamaan ini, serta ikut merasakan  senang dan nikmat karena bisa hadir di tengah-tengah para jamaah di Masjid Agung Ibnu Batutah Puja Mandala untuk berbuka puasa bersama. Dikatakan pula dalam situasi pandemi Covid-19 ini, tentu banyak yang harus diterapkan bersama demi keselamatan semua.

“Dan saya harapkan di bulan suci ini digunakan untuk pengendalian diri, introspeksi diri, konsentrasi dan lebih fokus untuk berbuat yang lebih baik dari sebelumnya,” pesannya.

BACA :  Kasus Babi Mati Tak Ada Solusi, Peternak di Karangasem Semakin Resah

Untuk selanjutnya Suiasa mengajak seluruh umat yang hadir untuk selalu menjaga kebersamaan walaupun hidup dalam keanekaragaman sehingga mampu mewujudkan kebersamaan sebagai pondoman untuk keamanan, kenyamanan dan kedamaian demi persatuan di negeri ini.

Menurutnya, Bulan Suci Ramadhan mempunyai makna, hakikat dan semangat yang luar biasa karena didalamnya terkandung nilai yang religius. Dan Bulan Ramadhan tentu mempunyai makna suci yang universal.

“Hakekatnya Bulan Suci Ramadhan menjadi milik umat bersama. Setidaknya bagi saudara kami Umat Muslim, bulan suci ini merupakan untuk penyucian diri dan pengendalian diri demi alam semesta. Meningkatkan ketakwaan kita bersama dalam rangka untuk istiqomah konsisten terus menerus untuk memberikan yang terbaik bagi kehidupan kedepan,” harapnya

Pihaknya juga berharap semua komponen terus tetap menjaga perbedaan ini dengan penuh rasa persaudaraan dan mampu membuat perbedaan ini menjadi warna yang indah.

“Dalam pandemi ini mari kita secara bersama-sama mengalunkan doa demi kedamaian dan kesejahteraan untuk kita semua. Semoga Beliau mendengar doa tulus kita dan dapat dibukakan pintu selebar-lebarnya dengan diberikan berkahnya demi kehidupan yang lebih baik kedepan,” ujarnya

BACA :  Antisipasi Adanya Kejahatan, Polisi Sidak Warga Pendatang di Desa Canggu

Atas nama Pemerintah Kabupaten Badung beserta jajaran mengucapkan selamat menjalankan Ibadah Puasa kepada seluruh Umat Muslim di Kuta Selatan dan dimanapun berada sembari berharap semoga dalam menjalankan Ibadah Puasa ini diberikan rahmatNya kepada semua umat manusia.

Sementara itu Ketua Panitia Buka Puasa Bersama Haji Mulyono mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung yang diwakili Wakil Bupati beserta jajaran yang sudah hadir dalam acara Safari Ramadhan dan Buka Puasa Bersama ini. Ini merupakan program setiap tahun yang selalu dilaksanakan namun karena sekarang dimasa pandemi Covid-19 kehadiran para jamaah dibatasi mengikuti himbauan pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Pihaknya juga melaporkan mempunyai anak yatim piatu sebanyak 283 orang dan perlu pembinaan, untuk pelaksanaan tersebut sudah dilakukan dari tahun 2015. Kegiatan sosial juga telah dilaksanakan dengan memberi bantuan sembako kepada yang terdampak Covid-19,” ungkapnya.

“Harapan kami acara seperti ini dapat terus dijaga demi hubungan kerukunan dan toleransi antar umat beragama dapat tetap terjalin dengan baik khususnya di Kuta Selatan mengingat Kuta Selatan telah memberikan arti kehidupan bagi kami betapa berharga dan pentingnya toleransi tersebut dan ini sangat kami jaga mengingat wilayah Kuta Selatan menjadi pusat kehadiran dari saudara-saudara kita dari seluruh nusantara,” pungkasnya.

BACA :  Hanya Berbekal 13 Ribu, Sepuluh Orang ABG Dipulangkan

Penulis : Ayu Diah 

Editor : Oka Suryawan

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular