Jumat, Maret 29, 2024
BerandaDenpasarKebakaran Neon Box Trans Studio Akibat Korsleting Listrik

Kebakaran Neon Box Trans Studio Akibat Korsleting Listrik

DENPASAR, balipuspanews.com- Tim Inafis Polresta Denpasar dikerahkan ke lokasi kebakaran di Trans Studio Mall (TSM) di Jalan Imam Bonjol Denpasar, Senin (13/1/2020) malam. Setelah diselidiki, terungkap bahwa kebakaran yang terjadi di lantai V depan Wahana Roller Koster akibat Neon Box bertuliskan “Trans Studio Bali” mengalami korsleting listrik.

Setelah kejadian terbakarnya Wahana Roller Koster TSM yang berlangsung sekitar pukul 22.00 Wita itu, jajaran Polresta Denpasar melakukan pemeriksaan terhadap saksi saksi. Diantaranya satpam Arkilaus Soo,28, yang menjelaskan saat kejadian saksi yang tinggal di Jalan Padmayana, No. 24 Denpasar itu sedang berada diparkiran depan untuk mengatur lalulintas.

Saksi asal Nusa Tenggara Timur itu melihat kobaran api muncul pada Neon Box di lantai V (Depan Wahana Rool Cooster). Setelah berteriak ada api, saksi Arkilis lalu melaporkannya ke leader Satpam Andi.

Rekan Arkilus yakni Sugianto yang mendengar adanya kebakaran lalu ke lokasi dan melihat Neon Box mengalami kebakaran. Selanjutnya satpam memadamkan api dengan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan dan Hydrant.

BACA :  Rayakan Lebaran di Kampung Halaman, Polresta Denpasar Gelar Mudik Gratis

Tak lama, petugas PMK Kota Denpasar tiba di TKP untuk memadamkan api agar tidak merembet ke area lainnya. Tim Inafis Polresta Denpasar juga dilibatkan dalam insiden tersebut.

Kasubag Humas Polresta Denpasar Iptu Andi Muhamad Nurul Yaqin mengatakan, dugaan sementara akibat kebakaran tersebut disebabkan karena korsleting arus listrik pada panel instalasi listrik neon box.

“Neon Box mengalami korsleting listrik dan tidak ada korban luka dalam musibah itu,” ujarnya.

Sementara pihak Trans Studio Mall menyebutkan, terbakarnya Neon Box di lantai 4 (depan Wahana Roller Koster) akibat korsleting listrik, sudah tidak ada masalah. Bahkan mall secara keseluruhan sudah beroperasi sebagaimana mestinya.

“Ya, kondisinya kini telah kembali aman, kondusif dan normal. Untuk mall secara keseluruhan telah normal beroperasi pada jam 10 pagi waktu setempat. Transmart didalam juga sudah buka kembali sejak jam 9 pagi,” jelas Vice President Corporate Communication PT Trans Retail Indonesia, Satria Hamid, saat dihubungi wartawan, Selasa (14/1/2010).

Menurut Satria, paska kejadian pemadaman api cepat ditangani dan sudah terkendali. Sehingga insiden tersebut tidak menyebabkan adanya gangguan operasional mall atau pun korban luka.

BACA :  Polisi Mulai Lacak Akun Pembuat Ujaran Kebencian Terhadap Desa Sidatapa

Ditambahkannya, insiden korsleting arus listrik papan Neon Box “Trans Studio Bali” semula terjadi sekitar pukul 22.03 Wita dan berhasil dipadamkan oleh tim operasional di lapangan dan petugas pemadam kebakaran pada pukul 22.18 wita.

“Pemadaman api berlangsung singkat dan terkendali. Tidak ada yang terdampak atas kejadian ini, hanya neonboxnya saja,” ungkapnya.

Satria mengatakan, Tim operasional di lapangan pagi tadi sudah melakukan pengecekan ke seluruh wilayah mall, area-area tempat dan toko-toko. Dan, dipastikan semua aman dan normal.

Sehingga pelanggan tidak perlu ragu dan khawatir bila hendak memenuhi kebutuhan belanja hari ini. “Demikian juga theme park Studio Mall saat ini telah kembali beroperasi secara aman, normal dan kondusif,” bebernya. (pl/tim/bpn)

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -

Most Popular