Selasa, Mei 14, 2024
BerandaNewsPariwisataBandara Udara Ngurah Rai Catat Layani 1,25 Juta Penumpang Selama Nataru

Bandara Udara Ngurah Rai Catat Layani 1,25 Juta Penumpang Selama Nataru

Mangupura, balipuspanews.com – Selama libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Bandara Udara I Gusti Ngurah Rai mencatat telah melayani 1,25 Juta penumpang.

“Secara umum terjadi penurunan jumlah penumpang selama Nataru berlangsung sebesar 3,8 persen dari tahun sebelumnya. Tercatat sebanyak 695 ribu penumpang domestik dan 558 ribu penumpang internasional,” kata Yanus Suprayogi General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Ia mengatakan hal ini tidak terlepas dari proses pemulihan penerbangan pasca penutupan bandara akibat dari aktivitas yang terjadi pada Gunung Agung pada November lalu.

Yanus menambahkan pergerakan penumpang pesawat selama nataru ini sudah mencapai di angka norma jika dibandingkan dengan pergerakan penumpang pesawat pada hari biasa, hal ini menandakan bahwa Bali aman untuk dikunjungi.”

Terjadinya penurunan penumpang selama posko Nataru dibandingkan dengan tahun sebelumnya, berbanding terbalik dengan peningkatan jumlah pergerakan pesawat yang naik mencapai 8,8% atau berjumlah 9.090 pesawat dengan realisasi 254 extra flight dari 546 permohonan sejak 18 Desember 2017 sampai dengan penutupan posko.

“Selama 22 hari pelaksanaan posko Nataru, puncak kepadatan penumpang terjadi pada tanggal 2 Januari 2018 dengan kenaikan 11 persen  dengan jumlah 64 ribu penumpang dibandingkan dengan rata – rata harian yang mencapai 57 ribu penumpang,” ujar Yanus.

Berbicara mengenai pergerakan penumpang dan pesawat, sepanjang tahun 2017 terjadi peningkatan yang siginifikan terhadap pergerakan penumpang hingga menembus diatas 20 juta yang sebelumnya pada tahun 2016 mencapai 19,9 Juta.

“Kenaikan sebesar 5,3% terhadap jumlah pergerakan penumpang selama Tahun 2017 yang mencapai 21 juta penumpang dengan proporsi Internasional 52 persen  dengan jumlah penumpang 10,9 juta dan Domestik 48% dengan jumlah penumpang 10,1 juta,” tambah Yanus.

Tidak hanya jumlah pergerakan penumpang tetapi juga terjadi peningkatan sebesar 5,3% pada jumlah pergerakan pesawat di tahun 2017 berjumlah 146 ribu, sebelumnya 139 ribu pada tahun 2016.

General Manager yang sekaligus menjadi pengarah tim posko mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak terkait karena telah bersiaga dalam menjaga keselamatan, kemananan dan memberikan kenyamanan kepada penumpang sehingga operasional posko dapat berjalan aman, tertib dan lancar dari awal hingga akhir.

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular