Senin, Mei 13, 2024
BerandaJembranaJalan Mahoni, Segera Di Aspal hotmik

Jalan Mahoni, Segera Di Aspal hotmik

NEGARA,balipuspanews.com- harapan warga banjar Gunung Sekar, Desa Mendoyo Dauh Tukad, Mendoyo agar jalan Mahoni yang selama ini sulit dilintasi bisa diaspal segera terwujud.

Jalan yang masih bergeladak dan ditumbuhi rerumputan dengan tanah labih akan diaspal hotmik dengan anggaran Rp.2,2 miliar.

Kepastian diasaplnya jalan Mahoni yang yang menghubungkan banjar Gunung Sekar dengan banjar Yeh mekecir, desa Dangin Tukadaya, Jembrana itu disamapikan Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan melakukan pengecekan ke jalan Mahoni itu.

Kembang menyampaikan jalan yang panjangannya 1,540 kilometer menghubungkan Banjar Gunung Sekar, Desa Mendoyo Dauh Tukad sampai Banjar Yeh Mekecir desa Dangin Tukadaya, akan diaspal hotmik dan dikerjakan tahun ini. Pengerjaannya menggunakan dana APBD Rp.2,2 miliar.

“Tahun ini juga jalan ini akan dihotmik. Anggaranya sudah ada,” ujarnya didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PUPRPKP) Jembrana I Wayan Darwin, dan  Prebekel Mendoyo Dauh Tukad I Gusti Putu Edyana, serta seluruh masyarakat banjar Gunung Sekar.

Menurut Kembang melihat  kondisi kontur tanah yang labil maka pengerjaan jalan tersebut menggunakan teknik betonisasi dengan lebar 3 meter, dengan bahu jalan masing-masing 1,5 meter sehingga lebar jalan menjadi 6 meter dan tinggi tinggi beton 16 centimeter, dengan kwalitas beton yang digunakan K225.

BACA :  Opel Diminta Segera Laporkan Hal yang Mencurigakan

“Sehingga perlu dilakukan normalisasi guna menambah bahu jalan,” ungkapnya.
Pengerjaan jalan mahoni yang menghubungkan Banjar Gunung Sekar, Desa Mendoyo Dauh Tukad sampai Banjar Yeh Mekecir desa Dangin Tukadaya, ini sesuai dengan harapan masyarakat.

Selain meningkatkan konektivitas antardesa, pengerjaan yang rencananya mulai ditenderkan pada awal 2020, itu juga dapat mengembangkan daya dukung ekonomi warga sekitar.

“Kami berharap warga ikut serta mengawasi   pengerjaan jalan ini, sehingga  bisa tepat waktu dan kualitas fisiknya terjamin, sehingga bisa bertahan lama,” harapnya.

Sementara Kepala Desa Mendoyo Dauh Tukad I Gusti Putu Edyana menyampaikan pengaspalan jalan Mahoni itu memang menjadi harapan masyarakat untuk mempermudah akses mereka saat beraktivitas maupun mengangkut hasil kebun.

“Ini menjadi harapan kita bersama khusunya warga dibanjar Gunung Sekar sehingga dengan adanya jalan mahoni ini mempermudah akses mobilisasi masyarakat,” ujarnya. (nm/bpn/tim)

RELATED ARTICLES

ADS

- Advertisment -
- Advertisment -
TS Poll - Loading poll ...

Most Popular